Langsung ke konten utama

Review #5 P.S I Like You (Kasie West)

Hai semua back again with me, maaf banget aku udah lama enggak review atau nulis blog karena aku lagi sibuk-sibuknya, maklum mau UN, yuk simak!

Judul : P.S I Like You

Penulis : Kassie West

Penerbit : Penerbit Spring

Tanggal terbit : November 2016

Keterangan edisi : cetakan pertama

Halaman : 368 hal

Harga : -

ISBN : 978-602-74322-6-0

Sinopsis

Saat sedang melamun di kelas Kimia, Lily menuliskan sebaris lirik lagu favoritnya di meja. Hari berikutnya, dia menemukan seseorang telah melanjutkan lirik itu dan bahkan menulis pesan untuknya!

Tak lama, Lily dan sahabat pena misteriusnya itu mulai berbagi surat dan rahasia, saling memperkenalkan band favorit mereka, dan mulai terbuka satu sama lain. Bahkan, Lily merasa mulai menyukai orang yang menulis surat-surat itu.

 Hanya saja, siapa dia? Lily mencoba mencari tahu siapa teman misteriusnya, tapi siapkah dia mengetahui kebenarannya?


 Kali ini aku bakal nge-review buku terjemahan yang diterbitkan oleh penerbit Spring pada bulan November 2016. Awal aku tau buku ini itu dari salah satu komen di instagramnya salah satu bookstagram yang aku lupa siapa nama nya,haha maafkan. Katanya sih buku ini itu easy to read, jadi pas tau itu aku jadi tertarik untuk baca karena pada saat itu aku lagi capek baca buku yang konflik nya berat huhu, jadi aku sempet kena reading slump gitu deh. Aku sempet nge cek synopsis nya di instagram penerbit Spring, pas aku baca aku ngerasa buku ini tuh aku banget, aku ngerasa aku bakal cocok sama buku ini, jadi aku masukin ke whistlist aku, aku ga langsung beli karena waktu itu aku baru aja beli buku jadi kalo aku beli lagi takut kena marah wkwkwk. Akhirnya pada awal tahun 2017 aku pergi ke luar kota dan aku memutuskan untuk beli buku Ps. I Like you ini, karena emang udah aku pinginin sejak lama, akhirnya kebeli juga. Daripada terlalu bertele-tele, mending kita langsung ke review nya ajaa.


First of all, aku bakal nge bahas tentang cover nya. Cover versi Indonesia nya ini didominasi oleh warna kuning, tapi bukan kuning yang nge-jreng, dan di pinggiran-pinggran cover ada beberapa ilustrasi emesh, yang menurut aku emang relatable sama isi dari buku itu sendiri, berbeda dengan cover versi aslinya yang menampilkan sepasang muda-mudi . tapi aku lebih prefer cover versi Indonesia, karena lebih lucu aja gitu…
cover versi asli

cover versi Indonesia


Dari gaya penulisan nya, aku suka, enak untuk dibaca. Untuk alur cerita nya menurut aku dibagian awal sedikit lambat, mungkin untuk pengenalan nya kali ya, tapi makin kesini makin bikin penasaran.
Sekarang, kita ngomongin tentang Lily Abbot, si pemeran utama. Dia suka menciptakan sebuah lagu dan bermain gitar. Lily juga salah satu orang yang membenci pelajaran kimia (SAMA!).

 Menurut aku sifat Lily disini dia kayak gadis pada umum nya, Cuma aja dia lebih memilih casual look , casual look yang aku maksud disini, dia ga kaya cewe cewe feminism pada umumnya, dia juga ga tomboy, jadi menurut aku dia netral aja dan Lily ini punya ambisi yang cukup kuat menurut aku.

Bagi aku, Kasie West berhasil membuat karakter yang se-real mungkin untuk buku kontemporer kayak gini, yaa walaupun aku udah jarang banget baca buku kontemporer tapi aku ngerasa karakter dibuku P.S I Like You ini sama kayak remaja-remaja yang ada di dunia nyata.
Yang paling aku suka dibuku ini, Kasie West bener-bener bisa bikin hati aku luluh, bikin aku baper . 

Tema dari buku ini emang sedikit pasaran dan predictable, tapi Kasie bisa membuat buku ini menjadi manis semanis nya manis gula! Aku suka pokoknya! Kalo kalian pikir novel ini bakalan klise, enggaaak, beneran enggak, ini bukan tipe novel yang kebanyakan drama, dan aku suka itu. Kalo kalian lelah dengan tema novel yang konflik nya berat, dan kalian ingin me-refresh otak kalian dengan bacaan yang easy to read, aku bakal 100% rekomendasiin buku ini ke kalian semuaaa. Aku kasih rating buku ini 4.5/5

Oke, segitu dulu review dari aku tentang buku nya Kasie West P.S I Like You. Mungkin aku akan baca buku Kasie West yang lain karena aku udah terlanjur jatuh cinta sama tulisan nya Kasie!

Byeee, see you later bookworm

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Original atau palsu?

Hello fellaaaas, welcome back to my blog! :) Untuk postingan kali ini, aku bakal nge bahas tentang perbedaan buku original yang asli atau palsu?, pasti bookworms semua gak mau kan salah beli buku? niat nya mau beli buku yang ori eh malah kebeli yang bajakan, kan sakiiit, makanya sekarang Bukubuku's blog  bakal nge bahas perbedaan-perbedaan nya :) -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- 1.) Harga lebih murah daripada harga yang dijual di tokobuku. Biasa nya itu 1/2 harga dari harga yang asli, atau bahkan bisa lebih. Tapi enggak semua nya juga loh, ada beberapa penerbit yang melakukan diskon besar-besaran seperti itu. Tapi jika kalian menemukan ada buku dengan harga yang sangaaaat murah dipenjual-penjual yang tidak resmi, itu patut dicurigai 2.) Judul dan tulisan nama pengarang nya, dicetak timbul. Walaupun cover terlihat sama, tapi saat diraba pasti akan terasa tidak ada cetak timbul nya.

8 TIPS MERAWAT BUKU

Haiii, bookworms! Welcome back to my blog, YEAAY *apasih Aku balik lagiii setelah hampir 2 bulan enggak nge-blog, kali ini aku gak akan nge post tentang review buku, tapi aku bakal kasih tips ke kalian tentang cara ngerawat buku biar lebih awet. Kalian pasti gak mau kan, kalo buku kesayangan kalian jadi jelek? gak kan? makanya yuk simak ;) p.s : beberapa diambil dari google. 1.) Lemari Buku / bookshelf Menurut aku, ini yang paling penting. Kenapa? Karena buku itu harus disusun dengan rapih, jangan sampe kececer dimana mana, ini dari pengalaman aku yaa, waktu aku belum pake lemari buku ini, buku aku kececer dimana mana, bahkan sampe ada yg kelipet-lepit gitu cover nya :( sedih kalo diliat mah...  Untuk lemari buku, kalian bisa beli di toko-toko meuble, pasti jual *yaiyalah* gak perlu lemari buku yang MAHAAAL, lemari buku yang murah udah lumayan lohh, Aku beberapa bulan yang lalu beli lemari buku di toko meuble daerah rumah ku, harga nya cuma 600K dan rak nya

Review #4 The Chronicles of Narnia (C.S Lewis) SPOILER ALERT!

HIIIII BOOKWORRRMSSS! Welcome back to my blog~~~~  Di postingan kali ini, aku bakal nge- review  novel karya C.S Lewis (1898-1963), yaitu The Chronicles of Narnia  seri pertama nya. Gausah basa-basi karna gue bingung mau ngomong apa lagi, soooo langsung ke review nya ajaaa, wkwkwk. Cover novel Narnia Judul      : The Chronicles of Narnia ; The Lion, the witch and the wardrobe Tebal       : 230 hal. Penulis   : C.S Lewis Penerbit  : Gramedia    J adiii novel Narnia ini terdiri dari 7 series, dan yang bakal aku review kali ini adalah buku seri pertama nya (sesuai tahun terbit). Sebenernya sih udah agak lama nyeselesin buku ini, dan sekarang lagi lanjut baca seri Narnia yang berjudul The Silver Chair , cuma baru bikin review nya sekarang,hehehe. Oke aku bakal kasih ringkasan cerita nya kekalian dulu, okay?okay. Postingan ini penuh dengan spoiler, sekian. RINGKASAN CERITA Bermula pada tahun 1940 saat Perang Dunia II, empat bersauda